Melt "Obcid" Single ReviewMendengar Tembang Berantakan ala Melt Lewat “Obcid”

Band-band anyar yang biasanya mengirimkan materi yang kurang baik secara komposisi ataupun produksi, pasti akan kami berikan feedback yang jujur. Tak terkecuali Melt, sebuah alternative trio asal Jakarta yang baru saja merilis single kedua mereka berjudul “Obcid”. Kesan pertama kami saat mendengar single ini adalah berantakan. Tempo yang cukup lompat kesana kemari hingga volume instrumen dan vokal yang tumpang tindih. Ketika membaca siaran pers yang dikirimkan, kami lalu mengangguk tanda maklum karena Melt memang menonjolkan kesan raw, bising, dan berantakan di single kedua mereka. “Obcid” yang mereka lepas di berbagai gerai digital ini mengambil pendekatan 180 derajat dari single debut Melt yakni “RRRAD” yang lebih rapi dan repetitif. Kali ini mereka lebih menonjolkan sisi noise yang terus dibangun hingga bait terakhir. “Obcid” sendiri merupakan upaya dari Melt untuk menumbuhkan kesadaran dari para pendengar tentang gangguan mental. Irfan Muhammad (guitar, vokal), Abba Gabrillin (bass), dan Rinaldy Shofwan (drums) dari Melt mengungkapkan bahwa “Obcid” sendiri merupakan akronim plesetan dari istilah gangguan mental  ‘Obsessive-Compulsive Disorder’ yang bisa mengganggu aktivitas sehari-hari penderitanya. Lebih lanjut tentang gangguan mental ini bisa kamu temukan di artikel The Display yang membahas tentang tipe gangguan mental yang diidap oleh karakter May di film “27 Steps of May”.

Melt "Obcid" Single Review
Artwork “Obcid”

 

Direkam di tempat yang sama dengan lagu debut mereka yakni di Mamokiak Studio, Tebet, “Obcid” tidak hanya berperan sebagai single kedua bagi Melt. Nomor ini juga digadang-gadang menjadi batu lompatan sebelum EP mereka lahir ke dunia dan band ini juga tidak menutup rencana-rencan lebih besar ke depannya. Menilik kedua single yang telah dirilis oleh unit satu ini, bisa disimpulkan bahwa unsur noise menjadi benang merah dari karya mereka. Perbedaan keduanya lebih terletak kepada dinamika, tempo, dan penyelarasan instrumen. Sepertinya kami membutuhkan lebih banyak karya lagi dari Melt untuk menentukan apakah karya mereka patut untuk ditunggu-tunggu di masa depan. Sementara ini, kamu bisa menikmati “RRRAD” dan “Obcid” di berbagai gerai digital seperti Bandcamp, Soundcloud, Spotify, dan masih banyak lagi.