Wakil Gubernur Jawa Timur bersama Presdir Promosindo
Cr: Dyandra Promosindo
Memanjakan Penggila Otomotif Jawa Timur di IIMS 2022 Surabaya

(SURABAYA) – Setelah dua tahun absen dikarenakan pandemi Covid-19, penggila otomotif Jawa Timur atau Surabaya lebih khususnya kembali bersua dengan pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2022. Digelar selama 5 hari oleh Dyandra Promosindo, pameran yang dibuka tanggal 1 Juni 2022 menghadirkan Wakil Gubernur Jawa Timur, Dr. H. Emil Elestianto Dardak, B.Bus., M.Sc. untuk meresmikan acara tersebut. “Terselenggaranya ajang otomotif regional ini berkat usaha dan ikhtiar kita bersama sebagai pelaku dalam sektor industri otomotif. Kami terus berupaya menyajikan serangkaian kejutan untuk dipersembahkan pada warga Surabaya. Semoga IIMS Surabaya menjadi ajang yang inspiratif dan menebar semangat bagi para pelaku industri otomotif serta sektor pendukung otomotif Jawa Timur.” Ujar Hendra Noor Saleh, Presiden Direktur Dyandra
Promosindo.

IIMS 2022 Surabaya
Booth Wuling
IIMS 2022 Surabaya
Booth Toyota
IIMS 2022 Surabaya
Booth Astra Daihatsu

Beberapa brand otomotif roda dua dan roda empat ternama ikut berpartisipasi dalam gelaran ini antara lain Astra Daihatsu, Honda, Mitsubishi, Toyota serta Wuling. Sedangkan untuk lini roda dua ada Benelli, KTM-Husqvarna, Utomocorp dan Vespa. Tak ketinggalan, sesuai dengan visi Dyandra Promosindo yaitu pameran otomotif yang sarat akan teknologi dan inovasi, perhelatan ini turut menghadirkan brand-brand Electric Vehicle seperti Gesits, dan United E – Motor. Mulai pukul 11 siang, terlihat beberapa pengunjung sudah mengantre untuk membeli tiket pameran ini yang dibanderol seharga Rp10.000 saja. Adanya promo menarik beli 1 gratis 1 tiket IIMS 2022 juga semakin menarik minat pengunjung untuk datang langsung ke pameran yang digelar secara hybrid tersebut. IIMS versi regional ini juga menyediakan beberapa program menarik antara lain Builder Fest, Car Community Gathering, Community to Remember, OOTD Challenge-Drive with Style, Electrical Vehicle Workshop, Fun Rally, Historide, Indonesia Automodified (IAM), Kompetisi Mini 4WD, Kompetisi “Otovlog” khusus untuk jurnalis, Super Car Show serta program Test Drive & Test Ride.

Salah satu spot yang menarik perhatian kami adalah booth milik Studio Tuksedo asal Bali yang memodifkasi beberapa varian mobil Porsche vintage. Para jurnalis juga diijinkan untuk menaiki salah satu mobil yang sedang didisplay untuk merasakan sensasi menaiki mobil mewah tersebut. Pameran mobil modifikasi dari merk Honda, Chevrolet dan beberapa merk lain juga banyak dikunjungi oleh para penggila otomotif yang secara seksama memperhatikan tiap sudut kendaraan hingga berpose selfie dengan kendaraan impian. Selain menikmati pameran, para pengunjung juga mendapatkan penawaran menarik dari berbagai perusahaan finansial. Promo yang ditawarkan yakni dari PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon) bersama PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira Finance) dan didukung oleh MUFG selaku official bank partner dan official multi finance partner. Program KPM (Kredit Pemilikan Mobil) dengan suku bunga/margin mulai 1,69 per tahun. Ada pula Moladin sebagai official trade-in partner turut memberikan program yang tak kalah menarik, program menukarkan mobil lama dengan proses yang mudah dan cepat.

IIMS 2022 Surabaya
Koleksi Vespa Christian Dior Limited Edition dalam booth @usedcarsby
IIMS 2022 Surabaya
Booth Tuksedo Studio
IIMS 2022 Surabaya
Booth program Builders Fest

Setelah puas menikmati berbagai pameran kendaraan, pengunjung juga bisa menikmati area food court yang bekerja sama dengan Teh Pucuk Harum. Di area ini, pengunjung bisa menikmati berbagai jenis kuliner yang menggugah selera. IIMS 2022 Surabaya akan berlangsung sampai tanggal 5 Juni 2022, jadi jangan sampai ketinggalan untuk datang dan mengajak teman, saudara, keluarga untuk menikmati keseruannya! Info selengkapnya dari pameran IIMS 2022 Surabaya bisa dilihat di website atau Instagram resminya.

Editor: Novita Widia/Dokumentasi: The Display dan Dyandra Promosindo