PCF 2019 MedanPCF 2019 Medan Hadirkan Kuliner Beragam hingga Youtubers Terkenal

MEDAN (1/9) – Pucuk Coolinary Festival 2019 atau disingkat PCF 2019 Medan telah sukses digelar selama dua hari di Lapangan Parkir Plaza Medan Fair dari tanggal 31 Agustus hingga 1 September, 2019. Diawali dengan pembukaan oleh Wakil Walikota Medan, Bapak Ir. H. Akhyar Nasution, M.SiNational Sales & Promotion Head PT. Mayora Indah Tbk., Henry David Kalangie, dan Kepala Dinas Pariwisata Kota Medan, Bapak Drs. Agus Suriyono, Pucuk Coolinary Festival 2019 pertama di Pulau Sumatera tersebut resmi dibuka untuk para pengunjung yang sudah tidak sabar untuk mencicipi kuliner khas Medan. Seperti biasa, ada tiga zona dalam area festival kuliner gagasan Teh Pucuk Harum tersebut yakni Zona Manis, Zona Gurih, dan Zona Pedas. Sebanyak lebih dari 80 tenant yang tersedia di tiga zona tersebut diserbu oleh foodies asal Medan dan kota sekitarnya. Secara total, acara ini menarik lebih dari 130,000 pengunjung dalam dua hari gelarannya.

PCF 2019 Medan
Wakil Walikota Medan, Bapak Ir.H.Akhyar-Nasution,M.Si

Salah satu program yang paling diminati adalah ”Bagi-Bagi 10,000 Porsi Mie Balap Mail”. Terlihat antrian yang cukup mengular dari para pengunjung yang ingin mencicipi Mie Balap khas Medan yang unik. Teriknya cuaca Kota Medan selama dua hari tersebut tidak membuat para pengunjung lelah dalam berburu makanan favorit sesuai selera masing-masing. Kehadiran Youtuber populer yakni Mak Beti juga sempat menggemparkan area Lapangan Parkir Plaza Medan Fair, tempat acara berlangsung. Mengenakan daster ikoniknya serta penutup kepala yang khas ibu-ibu, Mak Beti mencicipi beberapa hidangan serta merekam reaksinya untuk tayangan akun Youtube-nya. Tingkahnya yang lucu alhasil mengundang derai tawa para pengunjung PCF 2019 Medan. Semakin malam, suasana di venue semakin riuh dengan adanya lomba Spicy King Noodle Contest serta pengundian pemenang 1 unit motor Yamaha NMAX.

Hiburan musik tidak ketinggalan menyemarakkan PCF 2019 Medan dengan penampilan dari pemenang Pucuk Cool Jam 2017 dan band lokal The Vame. Sambutan yang begitu hangat dari masyarakat Medan terhadap gelaran ini diharapkan dapat menular ke kota berikutnya yakni Palembang. Pucuk Coolinary Festival 2019 akan menyapa penggemar kuliner di Palembang pada akhir pekan ini mulai tanggal 7 – 8 September 2019. Untuk informasi mengenai Pucuk Coolinary Festival 2019, kamu bisa mengaksesnya di situs www.tehpucukharum.com dan like Facebook Teh Pucuk Harum di @pucukharumid, follow akun Twitter di @pucukharumid, YouTube Channel Pucuk Harum, dan Instagram di @pucukharumid.PCF 2019 Medan

Reporter: Hanif Ardhika/Editor: Novita Widia