Pawsicles, Pendatang Baru Indie Pop Rilis Single “Orange”
[MALANG/SURABAYA] Datang dari para pemuda yang berdomisili di dua kota yakni Malang dan Surabaya, sebuah unit indie pop Pawsicles resmi debut dengan single “Orange”. Lagu yang dirilis pada tanggal 7 Juni 2024 ini secara digital ini merupakan hasil tulisan dari salah satu personelnya yakni Januarisky, tentang pengalaman romansanya terhadap seorang gadis. Menandakan semu jingga yang seringkali muncul secara singkat pada waktu senja, warna ini mewakili momen fantasi singkat yang kerap terselip di benak sang penulis lagu yakni Januarisky. Ia membayangkan tentang apa yang akan terjadi apabila perasaan yang saat itu muncul bisa langsung diutarakan. Apakah akan memberikan hasil akhir yang berbeda, ataukah akan mengubah semuanya menjadi lebih indah? Sang penulis kemudian menuangkan isi hatinya dalam bahasa Inggris lewat bait demi bait di single “Orange”.
Sekilas mendengarnya, kamu akan mendapati nuansa indie pop dan dream pop yang kental berpadu dengan lapisan reverb tipis dan synthesizer yang dinamis. Terdengar romantis sekaligus manis, tidak ada yang menyangka bahwa liriknya justru tragis. Maka dari itu, tidak heran jika band yang digawangi Januarisky (vokal, gitar), Jayaindra (gitar), Rian (drum), Rizal (keyboard) dan Edo (bass) ini menamakan genre mereka sebagai ‘happysad-pop’. Sebagai sajian awal, menurut kami “Orange” sudah mencakup faktor ‘playable’ dan ‘easy-listening’ yang menjadi modal kuat bagi Pawsicles untuk melangkah ke depannya. Dengan warna musik yang semakin konsisten serta lirik dan melodi yang bisa lebih diulik lagi, band ini bisa berkembang lebih jauh dan merengkuh pendengar yang bahkan sebelumnya tidak menikmati genre indie pop.
“Tentu saja terdapat goals yang ingin kami segera realisasikan. Di tahun ini kami ingin menuntaskan EP yang sedang dalam proses. Dan juga kami ingin segera memperbanyak dan memperluas jaringan panggungan kami, menjalin relasi sebanyak mungkin dengan musisi-musisi lokal. Yang jelas kami ingin lagu yang kami buat dapat berdampak positif bagi yang mendengarkan, menemani senang dan sedih mereka serta menemani perjalanan hidup mereka,” ungkap Pawsicles. Tidak sabar untuk mendengar karya lain dari para musisi muda Jawa Timur ini, tapi untuk sementara mari kita nikmati “Orange” di kanal digital favoritmu!