Siap Digoyang Synchronize Fest 2018? King of Dangdut Returns!
Festival musik tahunan yang diprakarsai oleh Demajors dan Dyandra Promosindo, Synchronize Fest 2018 kembali digelar tahun ini dan pengisi acara tahap pertama telah diumumkan. Melalui konferensi pers yang diadakan kemarin hari Rabu, 28 Maret 2018 di The Fifth Kemang, Jakarta Selatan, pihak penyelenggara yang diwakili oleh David Karto selaku direktur dari festival ini mengungkapkan harapannya untuk penyelenggaraan ketiga Synchroniza Festival 2018. Dilansir dari Kompas, ia menyatakan bahwa acara ini diharapkan menjadi kawah candradimuka atau ajang pelatihan bagi musisi-musisi lokal. Di antara 28 nama yang diumumkan terdapat beberapa musisi yang kembali ke panggung Synchronize Festival 2018 yakni Danilla, Fourtwnty, Diskopantera, SORE, Burgerkill, Jason Ranti, NAIF, Oomleo Berkaraoke dan masih banyak lagi. Tidak disangka Raja Dangut, Rhoma Irama kembali mengguncang panggung Synchronize Fest dengan grup nya Soneta setelah tampil pertama kali pada edisi 2016. Selain itu grup qasidah Nasida Ria akan tampil dalam formasi lengkap membawakan lagu-lagu mereka yang menyelipkan dakwah dan petuah.
Pada pengumuman kali ini, beberapa nama yang populer di era 90 dan awal 2000-an juga masuk pada jajaran line-up. Terdapat Project Pop, Padi Reborn, dan The Coconutreez akan membawa lagu-lagu andalan mereka di hadapan para penonton lintas generasi. Nama-nama baru tidak mau kalah untuk meramaikan gelaran ini antara lain Dipha Barus, Ramengvrl, Diskoria, dan SRXBS (Stars and Rabbit x Bottlesmoker). Menilai dari fase pertama yang telah diumumkan, masih banyak lagi musisi baik solois, band, atau grup yang akan diumumkan pada fase-fase berikutnya. Synchronize Festival 2018 akan dilaksanakan selama tiga har dari tanggal 5 – 7 Oktober 2018 di Gambir Expo Kemayoran. Saat artikel ini ditulis, tiker 3-day pass kategori early bird seharga Rp255.000 telah ludes terjual. Tiket telah dijual secara online dan bisa kamu beli melalui website resmi. Simak line-up selengkapnya di bawah ini ya!
Synchronize Festival 2018 Line-Up Fase 1:
BURGERKILL
DANILLA
DIPHA BARUS
DISKOPANTERA
DISKORIA
FOURTWNTY
GODBLESS
IWA K
JASON RANTI
JIUNG
KUNTO AJI
NAIF
NASIDA RIA
NOXA
OOMLEO BERKARAOKE
PADI REBORN
PROJECT POP
RAMENGVRL
RAS MUHAMAD
RHOMA IRAMA & SONETA
REALITY CLUB
SHEILA ON 7
SORE
SRXBS (STARS AND RABBIT X BOTTLE SMOKER)
STRAIGHT ANSWER
THE COCONUTTREEZ
TOHPATI ETHNOMISSION
WHITE SHOES AND THE COUPLES COMPANY
ONLINE TICKET BOX:
3 Days Pass Early Bird: Rp. 225.000*
3 Days Pass Regular: Rp. 450.000
Daily Regular: Rp. 250.000
Daily Early Entry: Rp. 179.000
(*) tersedia terbatas
ON THE SPOT TICKET
3 Days Pass Regular: Rp. 490.000
Daily Regular: Rp. 279.000
note: semua harga tiket sudah termasuk pajak